Budaya Rias Wajah yang Mulai Marak Dikalangan SMA/SMK, Mulai Dari Ingin Tampil Cantik Hingga Kebutuhan Sehari-Hari


Budaya rias wajah - Perasaan ingin terlihat modis dan cantik tentu dimiliki setiap manusia. Maka untuk menunjang penampilan tersebut dibutuhkan berbagai cara salah satunya yakni dengan merias wajah. Riasan wajah alias makeup sudah merambah dunia pelajar. Ya, jika dulu makeup hanya digunakan saat acara tertentu, maka kini pelajar sudah mulai menggunakan makeup untuk ke sekolah. Hal ini diakui oleh Sang Ayu siswi kelas XII IPS SMA Negeri 11 Yogyakarta yang biasa menggunakan makeup ke sekolah namun tidak menor.
"Biasanya cuma pakai lip tin aja sih, itu pun juga nggak tebel-tebel," jelas Ayu. Tidak hanya bagian pipi saja, bahkan Ayu juga pernah menemui teman perempuannya yang menggunakan extention dan alis yang tebal.
Hal senada juga dikatakan oleh Fadhilla Rizka, siswi SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta, yang juga mengiyakan bahwa tren makeup ada di sekolahnya. Meski begitu Dilla masih menggapnya wajar karena belum ada yang terlalu heboh. "Paling cuma pake Liptint aja. Nggak yang sampek makeup banget gitu," katanya.
Dari pengakuan dua siswi SMA ini didapati bahwa penggunaan bedak dan liptint pada siswi perempuan sudah menjadi hal biasa. Meski begitu dari pihak sekolah telah memberi peringatan agar tidak menggunakan makeup di sekolah. Namun lain halnya dengan pendapat Rizky Firmansyah, siswa SMA Negeri 11 Yogyakarta yang mengaku risih ketika melihat seorang murid menggunakan makeup tidak pada tempatnya. Bagi Rizki sekolah merupakan tempat menimba ilmu, bukan tempat untuk pamer fashion.
Hal yang sama diutarakan oleh Bintang Isti, kelas XI Jurusan Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran SMK Negeri 7 Yogyakarta yang mengaku tidak suka memakai makeup ke sekolah. Dirinya lebih senang tampil biasa aja dengan dandanan ala anak sekolah pada umumnya. "Aku nggak makeup an, menggunakan bedak tabur biasa jadi nggak mencolok," ujar Bintang. Meski begitu di sekolahnya SMK Negeri 7 Yogyakarta, Bintang mengiyakan jika masih ada teman-temannya yang menggunakan rias wajah yang menor. "iya masih ada, pakai lipt tint, lip gloss, dan lipstik," jelasnya.
Meski begitu pihak SMK Negeri 7 Yogyakarta tidak tinggal diam. OSIS dan Majelis Penegak Kedisiplinan kerap mengadakan sidang dadakan terkait makeup. "Jadi setiap hari tertentu ada osis/mpk yg ngecek tas setiap siswa. Terus nanti kalo ada yg bawa makeup disita," terang Bintang.
Ayu pun mengiyakan jika tidak jarang siswi yang masih bandel tetap menggunakan riasan bibir yang menor. Dirinya pun mengaku kalau juga memakai rias bibir ke sekolah. Tujuannya supaya bibir tidak kering dan terlihat menarik. "Kalau ada guru yang galak, biasanya langsung dihapus lipstiknya," cerita Ayu. Ia pun menceritakan jika sehari-hari ke sekolah biasanya hanya menggunakan skincare, pelembap, dan liptint yang tipis. Berbeda dengan Dilla dan Bintang yang lebih memilih tidak menggunakan riasan apapun saat ke sekolah. Bagi mereka, sekolah adalah tempat untuk belajar bukan adu fashion.
Nur Afifah, salah satu guru pelajaran di SMK Muhammadiya 1 Imogiri pun mengiyakan bahwa ada budaya yang mulai berubah terkait penampilan. Baginya penampilan baik rias wajah atau fashion jika itu berlebihan tidaklah baik. "Nek sekedar bedak sm lipbalm monggo, tapi kalau sampai pakai maskara, eyeliner itu sudah berlebihan," jelasnya.
Menurutnya hal ini disebabkan oleh perubahan perilaku yang dipengaruhi oleh beragam faktor, salah satunya media sosial. Tren media sosial khususnya para influencer berperan dalam pembentukan karakter anak-anak sekarang. Mereka melihat para influencer diusia mereka telah menggunakan rias wajah sehingga anak-anak cenderung meniru. Untuk itu perlu pendampingan khususnya orangtua dan guru dalam membimbing anak-anaknya supaya dapat membedakan mana riasan yang baik digunakan di sekolah. "Jangan sampai niatnya ke sekolah tapi malah kayak mau ke fashion show," tutup Nur. (Novia Intan)

Dipublikasikan Tabolid Bias Edisi 2 | 2019
Budaya Rias Wajah yang Mulai Marak Dikalangan SMA/SMK, Mulai Dari Ingin Tampil Cantik Hingga Kebutuhan Sehari-Hari Budaya Rias Wajah yang Mulai Marak Dikalangan SMA/SMK, Mulai Dari Ingin Tampil Cantik Hingga Kebutuhan Sehari-Hari Reviewed by elisa on Saturday, February 22, 2020 Rating: 5

No comments:

Sahabat

Powered by Blogger.