SMA Negeri 1 Jetis Sebagai Adiwiyata Pertama di Provinsi DIY 2009

SMA Negeri 1 Jetis merupakan salah satu sekolah yang berada di Kabupaten Bantul tepatnya di Jl. Imogiri Barat KM 11, Kertan,  Sumberagung, Jetis, Bantul. Berlokasi dipinggir persawahan, sekolah ini menjadi primadona bagi siswa yang ingin belajar disana.

Foto : Yogi


Tempatnya yang sejuk diselingi pohon membuat sekolah ini menjadi pelopor sekolah adiwiyata pertama di provinsi DIY pada tahun 2009.

Berdiri pada 20 November 1984, SMA Negeri 1 Jetis memiliki luas kurang lebih 3 hektar dengan bangunan induk dan fasilitas Olahraga (lap. Basket, lap. Volli, lap.sepak bola) terpisah membuat sekolah berbasis lingkungan ini tidak semrawut dipandang.

Meskipun terletak di perdesaan, tak membuat para siswa SMA Negeri 1  Jetis takut untuk bermimpi untuk berprestasi. Prestasi gemilang yang belum lama ini ditorehkan antara lain Juara 2 tingkat Nasional Lomba Perpustakaan 2019,  Juara 1 Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi DIY 2019. Piala dan medali yang disumbangkan oleh guru dan para siswa terpajang rapi di lobby sekolah hijau ini

 "Mungkin kendalanya selama menjadi guru disini adalah mengatur anak-anak yg memiliki kepribadian berbeda-beda mungkin memerlukan usaha lebih, namun kami mencoba mendekati murid dengan cara persuasif. Untuk harapannya sendiri, semoga murid lulusan SMA 1 jetis dapat menjadi calon-calon pemimpin dimasa yg akan datang" tegas Bu Nunuk, guru BK yang sudah 34 tahun mengajar di SMA negeri 1 Jetis. (Lutvi Luviana, Eko Setyo Prayogi)

Dipublikasikan Tabloid BIAS, Edisi 2, 2019

SMA Negeri 1 Jetis Sebagai Adiwiyata Pertama di Provinsi DIY 2009 SMA Negeri 1 Jetis Sebagai Adiwiyata Pertama di Provinsi DIY 2009 Reviewed by elisa on Tuesday, August 02, 2022 Rating: 5

No comments:

Sahabat

Powered by Blogger.