Liburan Musim Panas Ala Monster: Hotel Transylvania 3: Summer Vacation


Liburan baru saja usai, tetapi masih ingin mengisi akhir pekan dengan liburan? Menonton film bisa menjadi salah satu pilihannya. Kali ini, giliran Sony Pictures Animation yang unjuk karya untuk anak-anak dan keluarga di seluruh dunia di akhir liburan ini. Film Hotel Transylvania 3: Summer Vacation siap membuat suasana akhir pekansemakin terasa liburan.
Foto: Istimewa
Melanjutkan kisah film sebelumnya, film Hotel Transylvania 3: Summer Vacation bercerita tentang keluarga drakula yang ingin berlibur. Mavis mengajak Ayahnya, Dracula untuk berlibur dengan kapal pesiar. Tidak hanya mereka berdua, Dracula dan Mavis berlibur bersama sekelompok monster yang juga sedang berlibur.
Komedi ramah keluarga ini menawarkan alternatif untuk bercerita secara emosional yang relatif membumi dari studio saingannya. Sony menampilkan dunia monster yang benar-benar “elastis” alias bisa diterima semua umur.Unsur komedi yang ditampilkan masih seperti film-film sebelumnya. Bedanya, film ini sedikit lebih “cerewet”. Secara tidak langsung, sutradara Genndy Tartakovsky tetap membuat film Hotel Transylvania 3: Summer Vacation pada jalurnya yaitu lucu dan universal.
Film ke-18 buatan Sony Pictures Animation ini akan memperkenalkan tokoh baru sebagai villain. Musuh utamanya juga bukan dari kalangan keluarga, berbeda dengan film pertama dan keduanya. Selain itu, soal ledakan dan intrik film ini masih sama-sama terasa.
Diisi oleh bintang-bintang ternama seperti Adam Sandler sebagai Dracula, Selena Gomez sebagai Mavis, dan Joe Jonas sebagai Kraken. Lalu, ada pula sang sutradara yang ikut jadi pengisi suara Blobby, menggantikan Jonny Solomon. Ada juga Steve Buscemi, Asher Blinkoff, Keegan Michael Key, Fran Drescher, David Spade, Mel Brooks, dan Kevin James. Selain itu, juga ada pemenang Golden Globe, yaitu Andy Samberg, yang mengisi suara Jonathan yang juga suami Mavis.
Peran mereka masih menggelitik penonton dengan lelucon khas. Semua visualnya bernuansa keluarga dan keceriaan.Ditambah, terdapat beberapa lokasi baru yang unik, monster sight yang menginspirasi, dan perilaku para karakter yang masing-masing menarik perhatian.
Film ini bisa menjadi pilihan untuk mengisi waktu luang bersama keluarga. Nilai-nilai keluarga, cinta, dan persahabatan masih jelas ditonjolkan dalam film ini. Nilai-nilai positif yang ditunjukkan para monster jadi arti bahwa tidak semua yang menakutkan itu negatif. Sebaliknya, meski manusia dianggap makhluk sempurna, bukan berarti tidak luput dari kesalahan. (Krise Lewi Talenta)



Dipublikasikan Tabloid BIAS, Edisi 1, 2018

Liburan Musim Panas Ala Monster: Hotel Transylvania 3: Summer Vacation Liburan Musim Panas Ala Monster: Hotel Transylvania 3: Summer Vacation Reviewed by elisa on Sunday, April 07, 2019 Rating: 5

No comments:

Sahabat

Powered by Blogger.