Kedamaian Telah Hilang

Peluru kian ganas
Darah mengalir deras

Jeritan menyayat hati
Bergelimpangan jasad mati

Di langit awan mengumpal di sertai gemuruh
Tanah diselimuti air hingga melepuh

Tak ada ketenangan
kedamaian kian tak dihiraukan

Pohon tak lagi ada
Ladang jadi bangunan
Jika ada ladang untuk di tanam
Bisakah kita menanam bersama

Air kian surut
Tanah semakin keriput
Regenerasi semakin semrawut

Laut kian keruh
Rejeki kian susah
Orang dijalan semakin banyak meminta sedekah (Elisa)

Sumber : Tabloit BIAS
Kedamaian Telah Hilang Kedamaian Telah Hilang Reviewed by elisa on Thursday, April 16, 2009 Rating: 5

No comments:

Sahabat

Powered by Blogger.