SMA 2 PLAYEN : Bekali Siswa Dengan Ketrampilan Pertanian



SMA 2 Playen merupakan sekolah alih fungsi dari SPG 1 Wonosari yang batal dialih fungsikan menjadi PGSD. Kini menjadi SMA 2 Playen. Ada yang berbeda SMA satu ini. Rata-rata SMA hanya ada jurusan IPA dan IPS. Berbeda dengan sekolah yang ada di Gunung Kidul. SMA ini mengangkat program kearifal lokal dengan mata pelajaran pertanian.
SMA yang pernah menyabet peringkat pertama dalam perlombaan Adiwiyata 2010 ini mencoba berkomitmen untuk mengembangkan ketrampilan pertanian. Letak sekolah yang jauh dari kota Yogyakarta, tidak menyurutkan inisiatif kreatif SMA satu ini. Fasilitas yang tersedia pun tidak kalah dengan sekolah lain.
Misalnya ekstra seperti ada kelas jurnalistik dan fotografi. Ekstra ini sudah berjalan dua tahun yang lalu, mengingat banyak pelajar di SMA 2 Playen berpotensi modal bergaya di depan kamera, selain itu ada anak-anak yang komunikatif saat melaporkan sesuatu baik secara lisan maupun tertulis. Ada ekstra lain seperti karate, pecinta alam, futsal, bola volley dan pramuka.
Dalam rangka menunjang pelajaran ketrampilan, SMA 2 Playen memiliki green house dan media pengolahan tanah. Tentunya didukung oleh guru pengajar yang berkompeten di bidang pertanian. Tidak sekedar sebagai mata pelajaran, pelajaran pertanian ini diaplikasikan dalam langkah konkrit. Hal ini terlihat dari hasil praktikum pertanian para pelajar sudah merambah ke pasar-pasar seputar wonosari.
Melihat lahan di Playen luas dan representative. Didukung banyak guru-guru yang lulusan sarjana pertanian. Maka dibukalah ketrampilan ini. Respons dari para siswa SMA 2 Playen cukup bagus. Hampir setiap kelas x dan xi mengikuti ketrampilan ini. Hal ini disebabkan karena ketrampilan pertanian tidak di ajarkan di kels XII.

Menurut para Siswa SMA 2 Playen, pengetahuan ketrampilan yang diajarkan sangat bermanfaat bagi mereka. Dimana notabennya mereka tinggal di desa, sehingga banyak yang bermata pencaharian sebagai petani, termasuk orang tua mereka. Hal inilah yang menjadikan para siswa SMA 2 Playen dirasa memiliki kontribusi positif bagi cara bercocok tanam orang tua mereka yang masih konvensional.
Seperti yang dijelaskan salah satu pengajar di SMA 2 Playen, yang sering disapa Pak Tarto ini mengungkapkan bahwa tujuan yang ingin di capai adalah membekali anak dengan ketrampilan-ketrampilan pertanian. Disamping menjalankan tugas akademik,  mereka dapat berwirausaha dirumah dengan hasil pertanian. Tidak hanya itu, setidaknya bekal ilmu yang di dapatkan di sekolah dapat disalurkan ke orang tua mereka. “Harapan akirnya, siswa jadi mandiri dalam menjalani kehidupannya!” tambahnya. (Elisa)

Tulisan dimuat di Tabloid BIAS 
Edisi 6, 2012
SMA 2 PLAYEN : Bekali Siswa Dengan Ketrampilan Pertanian SMA 2 PLAYEN : Bekali Siswa Dengan Ketrampilan Pertanian Reviewed by elisa on Sunday, January 20, 2013 Rating: 5

2 comments:

Sahabat

Powered by Blogger.